Kotak Saran Bulan Mei 2020

Ini adalah hasil Kotak Saran bulan Mei 2020 beserta tanggapannya:

Tanggal Nama Kepada Keluhan Saran Tanggapan dari HMJ Kimia
6 Mei 2020

 

Pemerhati HMJ Kimia HMJ Kimia secara umum Buat progja eksternal HMJ Kimia yang besar seperti Diklat,

Olkim, dan LKTIN itu gimana progresnya ya, apakah diadakan

atau tidak kalau kondisinya seperti ini? Kok tidak keliatan sama

sekali.

 

 

Seharusnya ada informasi soalnya semakin dekat nih. Kalau dari 1 departemen kebingungan ya bisa lah minta bantuan pengurus lain.

 

Terima kasih atas kritik dan sarannya. Kami sudah menganakoling dan mempertimbangkan dengan kondisi yang

sekarang terkait 3 progja diatas. Saat ini, ketiga progja tersebut

sudah dalam proses pengerjaan.

 

 

6 Mei 2020

 

Pejuang Covid-19 HMJ Kimia secara umum Dengan kondisi seperti yang sekarang kemungkinan terburuknya banyak program kerja yang ditiadakan, apakah untuk generasi

penerusnya sudah memiliki pedoman untuk kedepannya

sedangkan untuk tahun ini saja terkendala.

 

Sebaiknya untuk generasi penerusnya lebih aktif dalam

membantu agar kedepannya bisa memperbaiki kekurangan-

kekurangan pada saat ini.

 

Terima kasih atas kritik dan sarannya. Kami sudah merencanakan untuk kedepannya tetapi dengan tetap melihat kondisi yang ada. Untuk regenerasi kami sudah mengkaji program kerja sedemikianrupa sehingga sesuai dengan kondisi ketika normal.

 

 

 

 

 

 

6 Mei 2020

 

 

Departemen Advokasi dan HAM

 

Mohon agar follow up tentang lomba seperti PMW, DIPA, ataupun beasiswa terutama PPA lebih ditingkatkan lagi. Intinya

event-event apapun itu jangan sampai ketinggalan menyebarkannya. Kalau bisa di broadcast ke perwakilan kelas setiap angkatan

untuk mengshare sehingga lebih banyak yang tahu.

 

Lebih koordinasi lagi dengan dosen untuk informasi lomba

ataupun mengecek di web dan sosmed lain.

 

Terima kasih atas kritik dan sarannya. Terkait lomba-lomba seperti PMW dan DIPA kedepannya akan kami koordinasikan dengan pihak-pihak yang bersangkutan (Dosen). Kemudian untuk saat ini masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai beasiswa PPA, jika sudah tersedia akan kami share di media sosial (WA, IG, FB, dan Web) HMJ Kimia FMIPA Unesa.

 

7 Mei 2020

 

Tidak perlu nama

 

Departemen Penalaran Ilmiah

 

Olkim tahun-tahun sebelumnya sudah cukup banyak mendatangkan peserta yang membuat nama jurusan semakin terangkat, adanya kondisi sulit yang kita sama-sama alami pastinya

berdampak pada semua progja HMJ, khususnya OLKIM yang  saya lihat pelaksanaannya tidak semaksimal tahun-tahun terakhir.

 

Anakoling kembali, diskusikan kepada demisioner dan

musyawarahkan kepada seluruh HMJ maupun pihak jurusan

mengenai pelaksanaan OLKIM, apakah tetap dilaksanakan

dengan resiko peserta menurun? atau diganti sistemnya? atau

postpone hingga tahun mendatang.

 

Terima kasih atas kritik dan sarannya. Kami sudah menganakoling dan mempertimbangkan dengan kondisi yang

sekarang. Untuk olkim tahun ini akan tetap dilaksanakan dengan sistem yang berbeda dari tahun kemarin. Untuk masalah peserta

peserta yang turun tentu kami belum mengetahuinya sebelum terlaksana. Akan tetapi, dari kami akan tetap berusaha semaksimal mungkin agar pesertanya tidak menurun dengan

sistem baru yang akan kami laksanakan.

 

25 Mei 2020

 

 

Orang baik Departemen Kewirausahaan

 

Mau pesan jaslab karena sudah kekecilan Ukuran jaslab-nya disamakan seperti waktu daftar ulang

 

Terima kasih atas kritik dan sarannya. Untuk pemesanan jaslab bisa dilakukan waktu open pre-order jaslab. Untuk ukuran akan dikoordinasikan lagi dengan konveksi agar disamakan dengan contoh yang yang telah dibawa. Kemudian untuk ukuran jaslab akan dicantumkan dalam google formulir pada saat

Pre-Order di buka.

 

25 Mei 2020

 

 

19 Departemen Advokasi dan HAM Di masa pandemi ini, gimana ya perkembangan informasi tentang

penurunan UKT?. Apa sudah ada informasi sebelumnya?.

Karena saat ini juga banyak orang tua yang sekarang tidak bekerja.

 

Jika ada informasi tentang penurunan UKT saat ini segera  di upload ya, supaya yang lain juga tahu dan bisa membantu

teman-teman lain yang memiliki kendala dalam pembayaran

UKT.

 

Terima kasih atas kritik dan sarannya. Untuk informasi mengenai penurunan UKT bisa dilihat melalui media sosial HMJ Kimia FMIPA Unesa. Jika ada informasi yang kurang dimengerti bisa menghubungi cp yang tertera di postingan HMJ Kimia FMIPA Unesa mengenai info advokasi.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

27 Mei 2020

 

 

Aiueo

 

Departemen Komunikasi dan Informasi Postingan ucapan hari besar, informasi internal (surat-surat, open

donasi, dll) hanya melalui story akun hmj. Kalau lebih dari 24 jam hilang, lupa buat yang kurang update sama media social jadi

ketinggalan, tidak tahu informasi nih.

 

Taruh di feed Instagram, upload di postingan facebook, dll

 

Terima kasih atas kritik dan sarannya. Untuk facebook, mengenai informasi tersebut sudah kami upload di postingan Facebook HMJ Kimia FMIPA Unesa. Sedangkan untuk instagram, kami akan mengupload di instastory dan menyorot (Highlight) informasi tersebut agar tidak hilang setelah 24 jam.

 

 

Tinggalkan komentar

Home
News
Contact
Search