Olkim 2020: Improve Your Knowledge, Respect the Sportivity, and Action as a Super Chemist

OLKIM Unesa 2020

OLKIM Unesa adalah lomba dalam bidang kimia tingkat nasional yang diikuti oleh siswa/i SMA/sederajat. Untuk pertama kalinya, HMJ Kimia Unesa menyelenggarakan kegiatan OLKIM Unesa secara online karena adanya pandemi covid-19. Sesuai anjuran pemerintah untuk membatasi pertemuan atau kerumunan orang, maka semua peserta dapat mengikuti kegiatan ini di rumah masing-masing. Berkat publikasi online yang sangat gencar di berbagai sosial media termasuk instagram, twitter, whatsapp, dan tiktok, OLKIM Unesa 2020 bisa terselenggara dengan sukses. Tidak hanya publikasi online, publikasi secara offline yang dilakukan ke berbagai sekolah walaupun hanya menemui guru dan pihak sekolah terkait saja. Namun, kedua metode publikasi ini membuahkan hasil dibuktikan dengan jumlah peserta yang mengikuti kegiatan OLKIM Unesa 2020 berjumlah sebanyak 1060 peserta atau 530 tim yang tersebar dari berbagai wilayah di Indonesia. Kesuksesan acara ini tidak lepas dari kinerja panitia yang sangat baik dalam mengatur proses persiapan hingga pelaksanaan kegiatan OLKIM Unesa 2020 berakhir.

OLKIM Unesa tahun ini mengusung tema “Improve Your Knowledge, Respect the Sportivity, and Action as a Super Chemist with OLKIM Unesa 2020”. Dengan tema tersebut, diharapkan kegiatan OLKIM Unesa 2020 ini dapat tetap menjadi serangkaian kegiatan yang menjunjung tinggi sportivitas dalam berkompetisi untuk menumbuhkembangkan iklim kompetisi yang sehat dan berdaya saing tinggi dalam bidang kimia ditingkat nasional.

Berbeda dari tahun sebelumnya, OLKIM Unesa 2020 diikuti oleh peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Mulai dari provinsi Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, DI Yogyakarta, Bali, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Nanggroe Aceh Darussalam, Riau, Sumatera Utara, DKI Jakarta, Nusa Tengga Barat, Nusa Tengga Timur, Maluku, Maluku Utara, bahkan sampai Papua. Menariknya, pada OLKIM Unesa 2020 ada tiga tim dari luar negeri yang berasal dari Sekolah Indonesia Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia.

Pelaksanaan OLKIM Unesa tahun ini terdiri atas tiga babak yaitu babak penyisihan, babak semifinal, dan babak final. Babak penyisihan diikuti oleh 1060 peserta dari berbagi wilayah dan dilaksanakan pada hari Minggu, 11 Oktober 2020. Pada babak penyisihan juga dilakukan pembukaan kegiatan via zoom oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur yaitu Dr. Ir. Wahid Wahyudi, M.T., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FMIPA yaitu Dr. Sifak Indana, M.Pd., dan Ketua Jurusan Kimia yaitu Dr. Sukarmin, M.Pd. Sedangkan pada babak semifinal dilakukan pada hari Minggu, 25 Oktober 2020, pada babak ini hanya diikuti oleh 65 tim yang telah lolos dari babak penyisihan. Untuk babak final dilakukan pada hari Minggu, 8 November 2020 yang diikuti oleh 5 tim dari tiga provinsi yang berbeda, yakni Jawa Timur, Banten, dan Kalimantan Tengah.

Untuk para finalis yang menjadi pemenang OLKIM Unesa 2020 adalah

  • Juara 1 dari MAN Insan Cendekia Serpong, Banten

Muhammad Abdillah Roikhan dan Hanif Muhammad Zhafran

  • Juara 2 dari SMA Kristen 2 Petra Surabaya

Daniel Cristopher Juwono dan Ivan Candra Gunawan

  • Juara 3 dari SMAN 1 Tongas Probolinggo

Fany Zumrotul Faizah dan Yunia Eka Nanda Hasen

  • Juara Harapan 1 dari SMAN 2 Palangkaraya, Kalimantan Tengah

Dwi Israliza dan Henokh Vanucigawa

  • Juara Harapan 2 dari Sekolah Kristen Elyon Surabaya

Winston Leonard Prayonggo dan Jason Lienardi

Para finalis yang telah mendapat predikat juara pada kegiatan OLKIM Unesa 2020 berhak untuk mendapatkan hadiah berupa:

  • Trofi
  • Uang Pembinaan dengan total Rp. 12.500.000
  • Piala Bergilir Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Gubernur Jawa Timur, Walikota Surabaya, Rektor Unesa, dan Ketua Jurusan Kimia Unesa
  • E-sertifikat nasional
  • Serta fasilitas lain yang sangat menggiurkan

Hadiah tersebut akan diantar dan dikirim langsung kepada pemenang di daerah mereka masing-masing sesuai kesepakatan yang ditentukan antara pemenang dengan panitia.

 

Tinggalkan komentar

Home
News
Contact
Search